Rapat Persiapan Pemilihan anggota dan Ketua BPD Baka Jaya

Jelang Pemilihan Anggota dan Ketua BPD Baka Jaya, Panitia Gelar Rapat Persiapan

Zona Kasus
, Januari 11, 2024 WAT
Last Updated 2024-01-11T09:56:50Z
Rapat persiapan pemilihan anggota dan Ketua BPD Baka Jaya tengah berlangsung. Dok. Poris. Zonakasus.com.


Dompu, Zonakasus.com - Panitia pemilihan anggota dan ketua Badan Permusyawaratan Desa (BPD) Baka Jaya, Kecamatan Woja, Kabupaten Dompu, pada Kamis (11/1/2024) pagi menggelar rapat persiapan menjelang pemilihan anggota dan Ketua BPD. 


Rapat berlangsung di aula Kantor Desa setempat dengan menghadirkan Sekertaris DPM-PD Dompu, Rudi Hartono, S.P, Kepala Desa (Kades), Umar, H. Abubakar dan perangkatnya, Ketua BPD beserta anggota yang telah habis masa jabatannya, tokoh Agama, masyarakat dan tokoh pemuda.


Kades Baka Jaya, Umar, H. Abubakar usai rapat persiapan pemilihan anggota dan ketua BPD, kepada media ini mengatakan, tahap awal pemilihan sebagaimana yang telah disepakati bersama dalam rapat tersebut adalah terlebih dahulu dilakukan pemilihan jender atau perempuan. 


"Untuk pengurus BPD, harus memiliki jender sehingga pada kesimpulan akhir sesuai hasil musyawarah atau rapat tadi kita harus menggelar pemilihan jender dulu, di tiap-tiap Dusun," kata Kades Baka Jaya. 


Hasil dan kesepakatan tersebut juga sudah diamanahkan dalam Peraturan Menteri dalam Negeri (Permendagri) Nomor 110 Tahun 2016 Pasal 8 dan Peraturan Daerah (Perda) Nomor 6 Tahun 2022.


Dikatakannya, Desa Baka Jaya memiliki sembilan Dusun kemudian diutus masing-masing satu orang jender untuk maju mencalonkan diri sebagai anggota BPD. 


"Dari kesembilan Dusun, ada dua Dusun yang warganya sedikit, sehingga digabungkan menjadi satu Dusun yakni Dusun Ama Maka dan Rasa Na'e Utara untuk keterwakilan satu orang jender," paparnya. 


Untuk pemilihan jender, lanjut Kades, akan dilaksanakan dalam waktu dekat, sedangkan untuk pemilihan ketua BPD belum tahu persis kapan waktunya akan digelar. 


Pemilihan jender, Kades kembali menjelaskan, baru pertama kali dilakukan meski sebelumnya anggota BPD belum pernah ada jendernya. 


Untuk itu, ia berharap pemilihan itu dapat berjalan lancar sehingga mampu memberikan dampak baik bagi Desa Baka Jaya sendiri. 


"Mudah-mudahan, Desa Baka Jaya ini lebih baik lagi kedepannya, terutama yang berkaitan dengan pengurus BPD," pungkas Kades Baka Jaya. 


Sementara, Sekertaris DPM-PD Rudi Hartono, SP usai gelar rapat persiapan mengatakan, pihaknya akan meluruskan tentang pengurus BPD yang selama ini banyak desa yang tidak ada keterwakilan perempuan. 


"Contoh di Baka Jaya, sekarang kita luruskan lagi berdasarkan amanah yang tertuang dalam Permendagri dan Perda. Jadi kami harus bekerja habis-habisan termasuk titik fokus kami adalah di bidang BUMDes," tutur Rudi Hartono. [ZK-01]

SepekanMore